Cara Mudah Ternak Kambing Dengan Hasil Maksimal

Cara Mudah Ternak Kambing Dengan Hasil Maksimal - Ternak Kambing . Permintaan pasar akan tersedianya daging kambing sangatlah potesial . Hal tersebut merupakan imbas dari semakin meningkatya daya konsumsi masyarakat akan daging kambing tersebut . Untuk tu merupakan sebuah peluang usaha yang sangat baik jika kita bisa mengolahnya sesuai dengan cara yang benar . Berikut Cara Mudah Ternak Kambing Dengan Hasil Maksimal untuk anda sekalian .

Cara Mudah Ternak Kambing Dengan Hasil Maksimal


Jenis-jenis kambing dan domba potong : 

a) Kambing Kacang

  • Cirinya adalah badan kecil dan relatif pendek, telinga pendek dan tegak, jantan dan betina memiliki tanduk, leher pendek dan punggung meninggi, warna bulu bervariasi, ada yang hitam, coklat, merah atau belang hitam-putih.


b) Kambing Peranakan Etawa (PE)
  • Sasaran utama dari kambing PE pada dasarnya adalah penghasil susu, tetapi dapat digunakan juga sebagai penghasil daging, terutama setelah masa afkir. Ciri dari kambing ini adalah bagian hidung ke atas melengkung, panjang telinga antara 15-30 cm, menggantung ke bawah dan sedikit kaku, warna bulu bervariasi antara hitam dan coklat, memiliki bulu tebal dan agak panjang dibawah leher dan pundak (jantan), di bagian bawah ekor (betina).


c) Domba Ekor Gemuk
  • Memiliki ciri bentuk ekor yang panjang, tebal, besar dan semakin ke ujung makin kecil; tidak mempunyai tanduk; sebagian besar bewarna putih, tetapi ada anaknya yang bewarna hitam atau kecoklatan.


d) Domba Ekor Tipis
  • Memiliki ciri tubuh yang kecil, ekor relatif kecil dan tipis, bulu bewarna putih, tidak bertanduk (betina), bertanduk kecil dan melingkar (jantan).


Kandang Kambing

  • Pada umumnya tipe kandang pada ternak kambing dan domba adalah berbentuk panggung. Konstruksi kandang dibuat panggung di mana di bawah lantai kandang terdapat kolong untuk menampung kotoran. Dengan adanya kolong berfungsi untuk menghindari kebecekan dan kontak langsung dengan tanah yang bisa jadi tercemar penyakit. Lantai kandang ditinggikan antara 0,5 – 2 m. Bak pakan dapat ditempelkan pada dinding. Ketinggian bak pakan untuk kambing dan domba berbeda. Bak pakan untuk kambing dibuat agak tinggi, kira-kira sebahunya karena kebiasaan kambing memakan daun-daun perdu. 


  • Untuk Domba, dasar bak pakan horizontal dengan lantai kandang karena kebiasaan domba merumput. Lantai kandang dibuat dari kayu papan atau belahan bambu yang disusun dengan jarak 2-3 cm. Dengan demikian, kotoran dan air kencing mudah jatuh pada kolong, sementara tracak/kaki kambing dan domba tidak mudah terperosok dan terjepit terjepit.

Ukuran Kandang :

  • Anak : 1 X 1,2 m /2 ekor (lepas sapih),
  • Jantan dewasa : 1,2 X 1,2 m/ ekor
  • Dara/ Betina dewasa :1 X 1,2 m /ekor
  • Induk dan anak 1,5 X 1,5 m/induk + 2 anak
  • Dasar kolong kandang digali sedalam ±20 cm dibagian pinggirnya dan 30-50 cm pada bagian tengah serta dibuatkan saluran yang menuju bak penampung kotoran. Kotoran kemudian dapat diproses untuk menjadi pupuk kandang. Dan sudah semestinya kandang harus terjaga kebersihannya sehingga ternak kambing dan domba lebih sehat karena tidak mudah terserang penyakit.


Bibit merupakan faktor penting dalam usaha ternak kambing, yang harus diperhatikan adalah.

1. Ukuran badan besar tidak gemuk.
2. Kaki lurus,kokoh dan tumit kelihatan tinggi.
3. Tidak cacat.
4. Puting susu duadan simetris.
5. Berasal dari lahir kembar.
6. Jumlah gigi yang lengkap.

Cara Berternak Kambing dengan dengan memilih pejantan kambing

  • Pengembangbiakan merupakan tujuan utama dari usaha pembibitan ternak kambing.kualitas penjantan yang baik meliputi :


- Pertumbuhan cepat.
- Gerakan lincah dan ganas.
- Alat kelamin normal serta terlihat ereksi.
- Umur 15 Bulan – 5 tahun.
- Pilih pejantan dari kelahiran kembar.

Pemberian Pakan Kambing :
  • Pemberian pakan kambing biasa 2kali 1 hari yakni pagi serta sore hari dengan rerumputan serta diselingi dengan biji-bijian serta konsentrat atau dedak yang digabung sedikit air. untuk persediaan air minum mesti senantiasa ada. kambing umumnya dapat minum bila posokan pakan terlambat. janganlah berikan pakan terlalu berlebih dikarenakan kambing tak lagi berhenti makan bila ada pakan yang ada didepanya. berilah pakan pada kambingdengan perbandingan 5%-10% dari berat badanya. untuk melihat-lihat gambar kambing lengkap

Pengawinan : 

  • Untuk pengawinan kambing, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, khususnya saat yang tepat untuk mengawinkan. Umumnya peternak kurang mengetahui tanda-tanda birahi kambing dan kapan masa birahi berlangsung. Untuk tanda-tanda tersebut, kambing biasanya menunjukkan gejala-gejala seperti berikut: 


- Kambing sering bersuara dan nampak gelisah 
- Nafsu makan menurun dan jika digembalakan, kambing sebentar-sebentar nampak berhenti merumput
- Ekor sering dikibaskan dan apabila dipegang, ekor akan terangkat ke atas 
- Keluar cairan pekat berwarna putih dari vagina 
- Vulva terlihat membengkak dan berwarna merah
- Untuk kambing perah, biasanya produksi susu akan menurun
- Kambing betina terlihat menaiki kambing jantan maupun sebaliknya 
- Sedangkan kambing betina yang berada dalam kandang sering tak menunjukkan gejala tersebut, kondisi demikian disebut dengan birahi tenang  

Sedangkan hal-hal penting yang harus diperhatikan menjelang pengawinan kambing adalah:

- Segera kawinkan ternak bila betina tengah menunjukkan gejala birahi (masa estrus)
- Normalnya, siklus birahi (masa estrus) kambing betina berlangsung tiap 18–21 hari sekali
- Lamanya birahi pada kambing betina biasanya berlangsung sekitar 21–36 jam
- Betina kambing yang sedang dalam masa birahi segera dikawinkan 12 -18 jam setelah gejala-gejala birahi terlihat
- Jangan kawinkan pejantan dan induk yang masih ada ikatan darah
- Kawinkan ternak dalam 1 kandang hingga birahi berikutnya

Pemeliharaan induk kambing yang bunting

Jika terjadi kebuntingan setelah pengawinan, kambing nampak tenang dan tak menunjukkan gejala birahi setelah 19 hari berselang. Apabila terjadi kebuntingan, segera pisahkan induk dari pejantan, kemudian beri asupan pakan berkualitas.


Demikian informasi mengenai Cara Mudah Ternak Kambing Dengan Hasil Maksimal untuk anda sekalian , semoga nformasi tersebut dapat membantu anda sekalian . Jangan lupa kunjungi juga informasi mengenai Tips Mudah Ternak dan Budidaya Lele di Kolam Terpal . Terimaksih 

2 comments:

EvelynPooh said...

ituBola - Situs Judi Bola Online | Sportsbook Terlengkap & Terpercaya

Situs Judi Online Sportsbook Terpercaya, Terbaik serta Berlisensi di Indonesia. Menyediakan berbagai macam permainan Sportsbook Terlengkap.

Cukup 1 User id untuk bermain semua taruhan Permainan Meliputi :
- Sportsbook Terlengkap
• Sepak Bola
• BasketBall
• Esports
• Dan Lainnya

Menang Lebih Mudah Disini Serta Dapatkan Juga :
=> Bonus Cashback 5% (Yang dibagikan setiap Hari Seninnya).
=> Pelayanan Terbaik Dengan Customer Service 24 Jam Nonstop.

Deposit Bisa Melalui :
=> Via Bank Lokal Indonesia.
=> Via OVO, GOPAY, PULSA Telkomsel & XL/Axis Atau E-Payment Lainnya.

• Minimal Deposit 25,000 | Minimal Withdraw 50,000
• Proses Deposit & Withdraw Tercepat

Untuk Pendaftaran Hubungi Kontak Kami:
- LINE : itubola757
- WHATSAPP : +85517696120
- LIVE CHAT : ituBola

Alexandra Christie said...

Ayo Daftar Sekarang, Nikmati Freechip Berlimpah Setiap Hari... Join Disini Banyak Jenis Permainan Taruhan Online Terbaik, Kunjungi Website Kami Di Klik Disini dan Dapatkan Bonus Terbaru 8X 9X 10X win klik disini untuk mendapatkan akun Sabung Ayam anda dan Bonus Berlimpah.

Post a Comment